INFO JAKARTA

OCP Digelar Sudinhub Jakarta Barat Nyaris Kisruh dengan Driver OJol

JAKARTA, INFOMALANGNEWS.com – Operasi Cabut Pentil (OCP) digelar oleh Satuan Pelaksana Dinas Perhubungan (Satpelhub) Kecamatan Kalideres Jakarta Barat, Rabu (9/6/2021).

Dalam opresi tersebut yang menjadi sasaran petugas di Jalan Tanah Lot, kawasan mall Daan Mogot, Kalideres karena kawasan tersebut tempatnya parkir liar kendaraan roda (Sepeda motor).

Komandan Regu 1 ( Danru) Nahyar yang memimipin langsung OPC tersebut mengatakan, operasi ini digelar untuk menindak lanjuti perintah Kasudinhub Jakarta Barat, melalui Kasatpelhub Kecamatan Kalideres Didi Barundi.

“OPC ini menindak lanjuti perintah Kasudinhub Erwansyah, bahwa di Jalan Tanah Lot Kawasan Mall Daan Mogot dijadikan tempat parkir liar,” ujarnya.

Sementara Kepala Satuan Pelaksana Perhubungan (Kasatpelhub) Kecamatan Kalideres Didi Barundi menyebutkan, bahwa ketika pelaksanaan operasi Parkir liar yang berada di sekitar Jalan Lot  kawasan Mall Daan Mogot sempat terjadi adu mulut antara petugas dengan pengemudi ojek online (Ojol) Namun.

“Keributan itu tidak berlangsung lama setelah adanya penjelasan dari petugas, sehingga  pengemudi ojolpun dapat memahami kalau dirinya bersalah dengan memarkirkan kendaraannya bukan pada tempatnya,” kata Didi.

Lebih lanjut, Nahyar menjelaskan, OCP hari ini Rabu 9 Juni 2021 berhasil mencabut pentil terhadap 30 kendaraan roda dua yang melanggar perparkiran (Parkir Liar).

“Hari ini saya beserta 10 anggota berhasil melaksanakan Operasi Cabut Pentil (OCP) sekitar 30 kendaraan roda dua berhasil kamicabut pentilnya,” jelasnya.

“Kepada masyarakat saya meminta agar mematuhi aturan yang ada yaitu tertib berlalulintas tidak memarkirkan kendaraan di bahu jalan atau trotoar, parkir lah kendaraan di tempat parkir yang semestinya itu himbauan dari saya tidak terlalu rumit kan,” pesan Kasatpelhub Kecamatan Kalideres Didi Barundi.

(Johnit Sumbito)

Tinggalkan Balasan