METROPOLITAN

Dinilai Layak, Kater Kalideres Revi Zulkarnain dukung Re-akreditasi Puskesmas Kalideres

JAKARTA, infomalangnews.com – Kepala Terminal Bus Kalideres, Jakarta Barat, Revi Zulkarnain mendukung penuh proses Re-akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kalideres karena di nilai layak dalam memenuhi peningkatan kesehatan kepada masyarakat.

Menurut Revi, bahwa selama ini komunikasi dan kerjasama yang dilakukan dengan Puskesmas Kalideres sangat baik dalam pelayanan kesehatan di Terminal Kalideres.

“Kami mendukung penuh <span;>proses Re-akreditasi Puskesmas, karena hal ini <span;>sangat baik dalam pelayanan kesehatan warga Kalideres,” ujar Revi Zulkarnain saat dikonfirmasi, Kamis (2/11/2023).

Revi menjelaskan, pada masa covid 19 Puskesmas Kalideres sangat membantu, baik bantuan medis dan pelayanan kepada para penumpang dan para supir bus, seperti melakukan test antigen dan penyuluhan kesehatan, pada saat angkutan lebaran, natal dan tahun Baru pihak Puskesmas melakukan pemeriksaan kesehatan, pengobatan gratis kepada para penumpang serta lakukan tes urine kepada supir antar kota antar provinsi ( AKAP ).

“Selama Covid – 19, Puskesmas Kakideres berperan aktif membantu pelayanan kesebatan terhadap para penumpang dan para sopir lintas provinsi,” jelasnya.

Diketahui, bahwa hari ini Selasa 2 November 2023, Tim Surveior komisi Akreditasi Fasilitas kesehatan tingkat pertama dari Kementerian Kesehatan RI melakukan penilaian terhadap Puskesmas Kalideres, Kecamatan Kalideres Jakarta Barat.

“Akreditasi puskesmas adalah pengakuan terhadap Puskesmas yang diberikan oleh lembaga independen penyelenggara akreditasi yang ditetapkan oleh Menteri Kesehatan setelah dinilai bahwa Puskesmas telah memenuhi standar pelayanan Puskesmas yang telah ditetapkan oleh Menteri Kesehatan untuk meningkatkan mutu pelayanan puskesmas secara berkesinambungan,” tuturnya.

(Bayu P)