METROPOLITAN

Walikota Jakarta Barat Tinjau Pembukaan Uji Coba Belajar Tatap Muka

JAKARTA, INFOMALANGNEWS.com – Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto meninjau pembukaan uji coba belajar tatap muka di SDN 03 Palmerah, Jalan Palmerah Utara No.80.

Dalam kesempatan itu, Uus langsung meninjau para siswa diruang kelas, maupun sarana dan prasarana pendukung protokol kesehatan.

“Di Jakarta Barat ada 13 sekolah yang melakukan uji coba pembukaan sekolah terbatas. Enam sekolah di Sudin Pendidikan Wilayah I dan tujuh sekolah di Sudin Pendidikan Wilayah II,” kata Uus, Rabu (7/4/2021).

Menurut Uus, terkait ujicoba belajar tatap muka langsung ini hanya dilakukan setengah dalam seminggu yaitu pada hari Senin, Rabu dan Jumat. Sedangkan hari Selasa dan Kamis libur.

“Disaat libur kelas akan di disemprot cairan disinfektan. Hal ini dilakukan untuk menjamin kalau diruang kelasnya steril,” jelasnya.

Ia juga menjelaskan, soal belajar tatap muka terbatas ini ada dua bagian dan mereka bergiliran seperti belajar dirumah dan dikelas. Untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) mulai dari kelas 4, 5 dan 6. Sedangkan tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) semua kelas.

“Mudah-mudahan ujicoba belajar tatap muka terbatas ini berjalan dengan baik. Diharapkan kedepannya bisa menjadi panduan belajarnya seperti apa,” pungkas Walikota.

(Johnit Sumbito)

Tinggalkan Balasan