METROPOLITAN

Giat Ramadhan, Kapolers Jakbar Kunjungi Pimpinan Ponpes Darrur Rosyid di Tegal Alur Kalideres

JAKARTA, INFOMALANGNEWS.com – Hari kedua Bulan Suci Ramadhan, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo, didampingi Kapolsek Kalideres  Kompol Slamet Riyadi, mengunjungi seorang tokoh Agama KH Rosyidi Dzaelani.LC selakau Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Darrur Rosyid, di Jl. Lingkungan III RT 010/09, Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Rabu (14/4/2021).

Dalam kunjungannya, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo menyampaikan, ucapan terima kasih sebesar-besarnya terutama kepada tokoh agama terutama  Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Darrur Rosyid KH Rosyidi Dzaelani.LC atas dukungan dan kerjasamanya dalam membantu menciptakan suasana kondusif di wilayah Kota Administrasi Jakarta Barat.

“Kami mengucapkan terima kasih dan kerjasamanya dalam membantu menciptakan suasana kondusif khususnya di wilayah Jakarta Barat, dan merupakan bagian dari selahturahmi,” ujar Kapolres.

Selain itu, Kapolres juga memberikan imbauan kamtibmas terutama tentang Pandemi Virus Covid-19, agar selalu menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Virus Covid-19.

“Guna menekan laju penyebaran virus Covid-19, kita supaya selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes),” ucap Ady Wibowo.

Sebelum meninggalkan pondok pesantren, Kapolres memberikan bingkisan kepada Pimpinan Ponpes Darrur Rosyid dan diterima langsung oleh KH. Rosyidi Dzalani.

Sementara Pimpinan Ponpes Darrur Rosyid KH. Rosyidi Dzalani, juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kunjungan dan segala perhatian serta dukungan dari Kapolres Metro Jakarta Barat terhadap dunia pendidikan khususnya Pondok Pesantren.

“Kami turut mendoakan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo agar selalu diberikan kesehatan lahir batin serta selalu bisa menciptakan suasana yang kondusif bersama seluruh anggota Polres Metro Jakarta Barat,” uacap KH Rosyidi Dzaelani.

Sementara itu dalam kegiatan tersebut, turut hadir Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ali Zusron, Wakapolsek Kalideres AKP Suparno, Kanit Bimas Polsek Kalideres AKP Hartaya, Kanit Intel Ipda Ibnu Mardianto, Kapolsubsektor Kelurahan Tegal Alur Ipda Saefudin dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Tegal Alur Aiptu Rasaludin Anwar.

(Johnit Sumbito)

 

Tinggalkan Balasan