HUKUM & KRIMINAL

Pemuda Jambret Hp Di Tambora, Terancam Lebaran Ditahanan

JAKARTA, INFOMALANGNEWS.com – Seorang pemuda berinisial IN alias IM (21) warga Jl. Nd Tanjung Priuk Jakarta Utara, nekat beraksi menjambret handphone dibulan suci ramadhan. Ini korbannya Intan Permata Sari di jalan Kh Mansyur, Duri Utara, Tambora Jakarta Barat, Senin, (19/4/2021).

Setllelah berhasil menjambret hp korban, pelaku berusaha melarikan diri bersama rekan lainnya. Sialnya pelaku  tersungkur akibat kendaraan yang dikendarainya tertabrak hingga pelaku terjatuh oleh mobil anggota Buser Polsek Tambora yang sedang berpatroli.

Kapolsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat Kompol Moh Faruk Rozi mengatakan, bahwa pelaku berhasil menjambret hp milik korbannya di sekitar jalan Kh Mansyur, Duri Utara, Tambora, Jakarta Barat.

“Pelaku mencari sasaran korban setelah didapati mangsanya kemudian pelaku membuntuti korbannya dan melakukan aksi Penjambretan ” ujar Faruk Rozi saat dikonfirmasi, Rabu (21/4/2021).

Lebih jauh, Faruq menjelaskan, kejadian tersebut bermula pada hari Senin tanggal 19 April 2021 sekitar pukul 14.00 WIB saat korban hendak berjalan sendirin dilokasi tempat kejadian perkara (tkp), namun  tiba-tiba dari arah belakang dua orang pengendara sepeda motor berboncengan mebututi korban.

Korban merasa curiga kemudian handphone miliknya lalu disimpan dengan cara digengam, selang beberapa menit kemudian pelaku langsung menjambret hp dalam gengamannya. Selanjutnya, pelaku berusaha melarikan diri.
Korban lalu berteriak, warga sekitar dan anggota tim Buser mendengar terikan itu lanhsung mengejar pelaku. Dalam pengejaran tersebut pelaki  erhasil ditangkap.

“Anggota kami berhasil menghentikan pelarian pelaku dengan cara menabrakan mobil yang dikendarai oleh anggota buser ke kendaraan pelaku hingga akhirnya pelaku terpental dan terjatuh dari kendaraan namun 1 tersangka berhasil melarikan diri dan 1 tersangka berinisial IN als IM ( 21) berhasil di amankan,” jelas Kapolsek.

Guna mempertanggung jawabkan atas perbuatannya pelaku dikenakan pasal 365 KUHPidana.

(Johnit Sumnito)

 

Tinggalkan Balasan