KABUPATEN

Bupati Malang Laksanakan Upacara Peringati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 Secara Virtual 

MALANG, infoMALANGNEWS.com – Bupati Malang M. Sanusi didampingi Wakil Bupati Didik Gatot Subroto melaksanakan upacara Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 dilaksanakan melalui virtual, bertempat di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Jawa Timur, Jum’at (1/10/2021) pagi.

Upacara yang berlangsung khidmat tersebut diikuti oleh Dandim 0818 Malang-Batu, Letkol Inf. Yusub Dody Sandra, Kapolres Malang AKBP Raden Bagoes Wibisono Handoyo Koesoemah, Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Wahyu Hidayat, Ketua DPRD Darmadi, Ketua Pengadilan Negeri Kepanjen, Ronald Salnofri, Kepala Kejari Kabupaten Malang Edi Handoyo, serta Jajaran Perangkat Daerah Kabupaten Malang.

Bupati Malang, Jawa Timur H.M Sanusi mengatakan, bahwa peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada tahun 2021 tahin ini, Pemerintah menetapkan tema dengan tajuk ‘Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila’.

“Peringatan ini tidak luput dari peristiwa G30S/PKI yang mengakibatkan gugurnya 6 perwira tinggi dan 1 perwira menengah TNI AD,” kata H.M Sanusi kepada wartawan usai mengikuti upacara memperingati Hari Kesamrian Pancasila di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Jumat (1/10/2021).

Bupati nuga menjelaskan, bahwa upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila untuk tabun ini 2021 laksanakan secara virtual yang dipimpin oleh Presiden RI Jokowi Dodo yang berlangsung di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Dalam upacara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan sejumlah pejabat lain.

“Mengingat saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, Upacara di gelar dengan Protokol Kesehatan ketat dengan jumlah undangan terbatas,” jelas Bupati Malang yang dilansir Prokopim Setda Kabupaten Malang/gis.

Pelaksanaan upacara, kata H.M Sanusi, diawali dengan dikumandangkannya lagu Indonesia Raya. Setelqh itu, Presiden RI Joko Widodo, mengajak semua untuk mengheningkan cipta.
Selanjutnya Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti, membacakan teks Pancasila. Sedangkan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Bambang Soesatyo, membacakan pembukaan UUD 1945.

Pembacaaan dan penandatanganan ikrar dilakukan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani. Sedangkan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas bertugas membacakan doa,” tututpnya.

(Johnit Sumbito)

Tinggalkan Balasan