INFO JAKARTA

Got Kawasan Pasar Portal Rawa Buaya Luber Air Berlumpur

JAKARTA, infomalangnews.com – Saluran air di kawasan pasar portal Jalan Madarasah, Rawa Buaya mampet total.

Dari pantauan di lokasi, mampetnya saluran air tersebut, disebabkan banyaknya ditutup permanen oleh warga setempat. Akibatnya, sampah bercampur lumpur bersarang dalam gorong-gorong.

Adapun penutupan saluran air tersebut, lantaran sehari-hari di kawasan itu dijadikan aktifitas pasar tradisional oleh warga.

Pasar tradisional yang menggunakam fasilitas umum, Jalan Madarasah RT 08 semrawut banyak bambu penyangga terpal milik para pedagang menghalang jalan dan menyulitkan warga saat hendak melintas. (Foto: infomalangnews com).

Selain got dangkal, jalan Madarash tersebut, juga banyak bambu penyangga terpal pedagang membujur dikanan kiri jalan, sehingga warga kesulitan melintas saat hendak beraktifitas.

Ketua RW 04, Kelurahan Rawa Buaya, Jupri mengatakan, bahwa kesemrawutan pasar portal Jalan Madarasah RT 08 RW 04 sudah menjadi program 100 hari kerja dalam penataan ulang.

“Ia, sudah saya bicarakan dengan ketua RT 08 H. Samsudin untuk penataan ulang agar tidak semrawut,” ujar Jupri dala. Pesan singkat via whatsAppnya, Sabtu (4/3/2023).

Lanjut Jupri, bukan hanya kesemrawutan pasar saja, namun masalah saluran air di kawasan pasar portal yang sudah sejak lama mampet, akan dilakukan penyodetan.

“Masalah got yang mampet di area pasar akan saya upayakan penyodetan, dan nantinya akan bekerjasama dengan instansi terkait khususnya satpel SDA setempat. Masalah ini sudah saya wacanakan saat saya mencalonkan ketua RW 04,” jelasnya.

(Johnit Sumbito)